Widget HTML #1

Yahya Sudah Bisa Tengkurap dan Berguling

Hari ini, Yahya usia 4 bulan kurang 5 hari. Atau jika hitungan hari sepertinya 119 hari. Lusa kemarin, seminggu yang lalu ia sudah bisa tengkurap, namun belum bisa balik. Jadi kalau tengkurap ya tengkurap terus hingga kalau ia capek, kepalanya bergerak tak beraturan.

Pernah suatu hari, dini hari. Waktu itu Yahya bangun tak seperti biasanya, yakni jam 3 dini hari dan tidak bisa tidur lagi. Istri capek lalu diberikan lah Yahya kepada saya, jujur saya masih ngantuk berat. Jadi cuma saya pindah saja ke kamar, lalu saya tengkurapkan.

Yahya senyum-senyum entah apa yang ia pikirkan, satu menit dua menit saya masih sadar dan ikut senyum. Lebih dari itu saya tidak sadarkan diri alias tidur.

Saya terbangun mendengar tangisah Yahya yang keras sekali, keringat sudah bercucuran bercampur dengan air liurnya. Batin saya merasa bersalah, saya gendong dia, mak klakep diam seketika.

Saya meminta maaf berkali-kali sama Yahya. "Maafkan bapakmu yang tidurnya ngebo ini, Nak."


Sudah dua hari ini, Yahya bisa tengkurap sendiri dan balik sendiri, meskipun butuh perjuangan. Alhamdulillah. Yahya hanya bisa tengkuran jika miring ke kanan, kalau ke kiri belum bisa. Saya biarkan saja. Anak kecil seperti itu tak perlu diajari, sudah pinter sendiri. Biarkan ia berkembang secara kemauannya.



Qowim Musthofa
Qowim Musthofa Blogger yang tinggal di Bantul. Mengajar di Institut Ilmu al-Qur'an (IIQ) An-Nur Yogyakarta. Terima kasih telah berkunjung. Korespondensi melalui surel: [email protected]

Post a Comment for "Yahya Sudah Bisa Tengkurap dan Berguling"